10 Tips Memilih Investasi Yang Aman Dan Tepat Untuk Pemula
Tips memilih investasi yang aman dan tepat untuk seorang pemula adalah hal yang sangat penting. Karena pemilihan jenis investasi akan mempengaruhi hasil yang dinginkan. Ketika seorang memutuskan berinvestasi pastilah berharap untung dan menghasilkan. Namun jika salah langkah justru bisa menyebabkan sebuah kerugian.
Invetasi adalah sebuah langkah menyimpan uang sekaligus berharap uang tersebut terus berkembang. Jadi gak cuma sekedar menabung biasa. Namun selain kelebihan tersebut juga ada kekurangan. Yakni ketika produk investasi mengalami penurunan harga, maka uang yang diinvestasikan pun nilainya akan berkurang.
Selain itu juga penting untuk memilih investasi yang aman. Aman dalam artian uang Anda tidak akan hilang atau terkena penipuan. Karena sampai sekarang yang namanya oknum penipu yang mengatasnamakan investasi masih banyak berkeliaran. Jadi terus berlajar dan berhati-hati sebelum melakukan investasi merupakan hal wajib yang harus Anda lakukan.
Tips Memilih Investasi Yang Aman Dan Tepat Untuk Pemula
Baiklah sobat, kali ini bisnisan.id akan menjelaskan tentang tips memilih investasi yang aman dan tepat untuk pemula, antara lain sebagai berikut :
1. Pelajari terlebih dahulu dasar-dasar investasi
Belajar dasar-dasar investasi terlebih dahulu merupakan hal yang sangat penting untuk pemula. Anda bisa belajar dengan banyak cara. Bisa dengan membaca artikel, melihat video youtube atau bisa juga mengikuti seminar resmi tentang investasi.
Tidak usah buru-buru, karena biasanya orang yang buru-buru melakukan investasi sangat rentan dengan kesalahan. Apalagi buru-buru ingin menghasilkan banyak uang, ini justru menjadikan seseorang mudah ditipu.
Jadi santai saja, perdalam materi terlebih dahulu. Mengenai seluk beluk investasi, kelebihan investasi, resiko dan juga hal-hal terkait lainnya. Gabung di forum-forum yang membahas investasi juga bagus untuk dilakukan.
2. Tentukan tujuan melakukan investasi
Selanjutnya adalah mentapkan tujuan utama Anda dalam melakukan investasi itu sendiri. Mau digunakan untuk apa uang investasi? dan target Anda berapa dalam melakukan investasi.
Dengan tujuan yang jelas maka sobat akan menjadi lebih gampang dalam melangkah. Karena dalam melakukan investasi, sobat akan dihadapkan dengan beberapa pilihan nantinya.
Jika tujuan sudah jelas, maka sungguh-sungguhlah dalam program investasi yg akan Anda jalankan. Karena ini adalah menyangkut keinginan serta impian Anda di masa yang akan datang.
3. Pilih lembaga investasi dengan izin resmi
Di dalam melakukan investasi Anda akan memilih tempat berinvestasi. Entah itu perusahaan, pelaku usaha atau membeli sebuah produk investasi fisik pada perorangan.
Disinilah Anda harus melakukan investasi pada pihak yang terpercaya. Jika itu sebuah perusahaan, maka pilihlah perusahaan yang memiliki perizinan yang jelas. Cari track record perusahaan penyedia investasi tersebut.
Dengan memilih tempat berinvestasi yang benar maka dana Anda akan aman. Dan juga perjanjian yang Anda buat akan dipenuhi denggan baik.
4. Tentukan jangka waktu melakukan investasi
Ketika sudah menemukan pihak yang tepat, maka selanjutnya adalah menentukan jangka waktu investasi itu sendiri. Jangka waktu investasi secara umum dibedakan menjadi 2, yakni investasi jangka pendek dan investasi jangka panjang.
Dari sini Anda silahkan memilih jenis investaso sesuai kebutuhan Anda. Sesuaikan saja dengan tujuan awal Anda berinvestasi tadi.
Namun untuk pertama kali jika Anda ingin mengetahui bagaimana track record tempat investasi Anda. Pilihlah investasi jangka pendek terlebih dahulu agar segera mengetahui bagaimana pelayanan penyedia investasi tersebut.
5. Pilih produk investasi mulai dari yang kecil dahulu
Untuk seorang pemula, meskipun memiliki uang yang banyak, namun usahakan untuk berinvestasi dengan nominal yang kecil terlebih dahulu. Karena dengan melakukan investasi dengan nominal kecil, pastinya akan menurunkan besaran nilai resikonya juga.
Jangan terburu nafsu dengan profit besar jika Anda belum berpengalaman. Justru itu akan membahayakan pada keputusan Anda dalam memilih dan melakukan investasi.
6. Perkecil resiko dengan berinvestasi memakai uang yang tidak terpakai
Selanjutnya pada saat pertama kali melakukan investasi, usahakan untuk memakai uang yang tidak terpakai terlebih dahulu. Karena dengan menggunakan uang yang tidak terpakai maka resiko keuangan Anda lebih kecil.
Beda dengan Anda melakukan investasi dengan keuangan sehari-hari atau bahkan meminjam untuk melakukan investasi. Tindakan seperti ini akan membahayakan diri Anda. Ya kalau tempat investasi Anda benar, kalau tidak Anda akan merugi berlipat-lipat ganda jadinya.
Jadi untuk melakukan investasi gunakan uang diluar kebutuhan Anda yang lain. Kalau belum ada ya sabar dulu sampai ada uang sisa dalam kebutuhan Anda tersebut.
7. Jangan tergiur dengan penawaran untung besar
Salah satu ciri investasi bodong, biasanya mereka akan menawarkan jenis investasi yang memberikan keuntungan besar. Dan bahkan menawarkan sebuah keuntungan yang tidak masuk akal. Seperti untung 100%, melipatgandakan uang dan sejenisnya.
Coba sobat lihat desposito bang. Rata-rata dalam satu tahun saja mendapatkan bunga 10% kebawah. Dan untuk produk investasi biasanya dalam waktu 1 bulan untung 10% itu sudah sangat besar. Hati-hati jika ada yang menjanjikan keuntungan yang melebihi 20%. Memang ada untung besar tapi biasanya resikonya juga besar.
Contoh investasi dengan para trader saham atau forex. Mereka bisa mendapatkan keuntungan besar 30% bahkan 100% sebulan. Namun bisa juga merugi 100% dalam jangka waktu tersebut. Jadi pilihlah jenis investasi yang memberikan hitungan keuntungan yang wajar, biasanya itu investasi yg benar.
8. Selalu teliti dan hati-hati dengan perjanjian investasi yang dibuat.
Berivestasilah dengan cerdas dan hati-hati. Terutama dalam pembuatan perjanjian investasi dengan pihak yang Anda beri dana. Pastikan perjanjian tersebut sudah sesuai dan masing-masing memegang rekap perjanjian.
Karena kalau tidak hati-hati dan sudah terlanjur melakukan tanda tangan diatas materai. Maka sudah tidak bisa merubahnya lagi. Jadi periksa ulang sebelum tanda tangan dan menyerahkan uang investasi dan pastikan dalam perjanjian tersebut tidak ada pihak yang dirugikan.
9. Gunakanlah manajer investasi
Salah satu saran yang bagus untuk pemula adalah gunakan manajer investasi. Tentu saja bermitralah dengan perusahaan besar yang sudah terpercaya. Sebagai contoh menggunakan manajer investasi adalah mengikuti program reksadana.
Dengan mengikuti program reksadana, sobat hanya perlu menyerahkan dana tanpa harus melakukan pembelian produk investasi sendiri. Bisa diartikan bahwa dana investasi Anda akan dikelola oleh pihak yang sudah ahli dan profesional.
Dengan memakai manajer investasi Anda akan terhindar dari kesalahan jual beli investasi. Meskipun rata-rata keuntungan yang Anda dapat akan lebih. Tapi lebih baik untung kecil namun aman, daripada untung besar namun resikonya tinggi.
10. Jangan meletakkan telur pada 1 keranjang
Sampai pada point ke 10 sekarang. Untuk tips investasi untuk Anda adalah jangan cuma meletakkan telur pada satu keranjang. Artinya kalau Anda punya dana banyak, jangan semua di investasikan pada satu tempat.
Karena ketika terjadi masalah maka seluruh dana Anda akan bermasalah. Berbeda jika mempunyai investasi di beberapa tempat. Pasti ada yang naiknya cepat, ada yang lambat. Namun ketika ada yang bermasalah tidak semua Anda resikonya.
Biasanya para investor besar akan melakukan hal ini. Mereka akan memecah dananya menjadi beberapa bagian. Lalu melakukan investasi dalam bidang yang berbeda-beda. Namun juga harus dianalisa dengan baik.
Oke sobat, saya rasa sudah cukup jelas materi kali ini mengenai tips memilih investasi yang aman dan tepat untuk pemula. Mudah-mudahan saja buat Anda yang sedang berinvestasi akan mendapatkan hasil yang sesuai di kemudian hari nanti. Demikian yang dapar saya sampaikan dan terima kasih.
Posting Komentar untuk " 10 Tips Memilih Investasi Yang Aman Dan Tepat Untuk Pemula"